Pasang Mika Bening Lampu Belakang (Stoplamp) New Vixion NVL

Hai bro, tulisan kali ini saya ingin berbagi sedikit review pemasangan mika bening lampu belakang di motor vixion khususnya NVL atau New Vixion Lightning. Seperti kita tahu lampu rem NVL mika stoplamp bawaan pabriknya berwarna merah tidak seperti motor motor - sport keluaran terbaru saat ini seperti New Cb150, CBR 150, Xabre, hingga All New Vixion dan Vixion R yang mika stoplampnya berwarna bening, bukan bening juga kali ya tapi warna putih bening. Meskipun warna mikanya putih bening tapi lampu yang digunakannya berwarna merah tidak seperti para alayer yang menggunakan lampu putih atau biru di mika yang berwarna bening tersebut. Maaf bos kalau tersinggung :D

Nah saya pun iseng ingin membuat tampilan NVL berbeda dengan NVL dan NVA lainnya yakni mengganti mika stoplamp tersebut. Karena saya memiliki lampu stoplamp LED JPA 3 in 1 yang tidak terpakai karena putus dibagian solderan PCB lednya, saya pun memindahkan mika tersebut ke rumah stoplamp ori NVL. Awal – awal memang butuh perjuangan untuk membukanya karena masih harus mencongkel pengait dari mika ke rumah stoplamp. Tapi alhamdulilah terpasang juga, jika anda penasaran ini hasilnya yang telah terpasang, warnanya tidak terlalu bening tapi agak smoke.

Mika bening stoplamp lampu belakang new vixion NVL NVA

Jika kebetulan anda mencari mika beningnya saja untuk lampu rem new vixion NVL atau NVA (Vixion Advance), saya yakin tidak ada yang menjualnya karena memang tidak ada yang memproduksi part aksesoris ini. Kecuali membeli sepaket stoplamp variasi, itupun mikanya yang persis mika ori serta bisa dilepas dalam artian bukan dilem. Ini pun saya hanya mencoba sebelum menyolder ulang stoplam 3 in 1, ternyata kurang bagus juga karena bolongan dudukan lampu jadi terlihat jelas. Lihat nih videonya


0 Komentar untuk "Pasang Mika Bening Lampu Belakang (Stoplamp) New Vixion NVL"