Bercak Putih Layar LCD HP, Iphone Android dan Lainnya

Hai sobat blog Sumedang Sharing, dalam kesempatan kali ini saya ingin share salah satu jenis kerusakan hp (dibaca : handphone) yaitu adanya bercak putih pada layar LCD. Entah itu android, iphone, ipad, ataupun hp merek lainnya karena masih sama jenis kerusakannya yakni pada LCD.

Memang bercak putih ini sungguh mengganggu dan tidak enak dilihat, apalagi jika layar memakai background putih maka semakin jelas terlihatnya. Bayangkan saja, misalnya hp anda mahal dan canggih menggunakan teknologi LCD terkini dan resolusi pixel besar menghasilkan gambar jernih dan tajam, namun terdapat 1 saja noda putih ini. Hilanglah keindahan menampilkan gambar didalamnya.

Sebenarnya bercak putih ini bukanlah dead pixel, melainkan Goomy LCD. Perbedaannya, jika dead pixel dan stuck pixel nodanya berupa titik kecil yang warnanya bukan hanya putih bisa hitam, hijau, merah, biru dan lainnya tergantung warna pixel yang mati. Kalau Goomy ini berupa bercak yang cahaya yang lebih terang dari sekitarnya. Menurut saya kemungkinan kerusakannya ada di panel LCD.

Bercak Putih di layar LCD hp SPC

Bercak Putih Layar LCD HP, Iphone Android dan Lainnya


Cara mengatasi dan menghilangkan bercak putih pada layar LCD hp ini sama dengan yang pernah saya bahas pada postingan sebelumnya yang berjudul LCD Goomy pada laptop yakni dengan dengan menggantinya dengan LCD baru.

3 Komentar untuk "Bercak Putih Layar LCD HP, Iphone Android dan Lainnya"

SamNic P.S mengatakan...

Menurut saya bukan kerusakan dilayar. Tapi ada nya kotoran berupa uap air yang sudah mengering atau lembab. Ini disbabkan pemakaian hp atau monitor dari temperatur yang dingin ke tempat yg panas secara tiba". Untuk sesaat belum keliatan, hingga suatu kondisi dimana uap tadi yang tadinya hanya dibagian sisi luar masuk ke lapisan antara background putih dan layar. Uap ini akhir nya kecebak, hingga keliatan seperti bintik bulat. Ini dapat diatasi, cukup dengan membersihkan pakai tisu kering yg lembut.
Jika bahan background tadi terbuat dr bahan semi nikel (bahan cermin), lama kelamanan akan mengikis (korosi) yang akhirnya tidak dapat dibersihkan.
Maaf jika salah.

Yan mengatakan...

Kalau layar goomy itu pengaruh sm hp gak / bisa menyebar ?

. mengatakan...

terimakasih
sinyaliti.com