Resep Donat Tanpa Telur Anti Gagal Bisa Untuk Jualan

Resep donat tanpa telur – anda pasti tahu kue Donat  kan? Mungkin bahkan Anda suka memakannya. Donat merupakan salah satu panganan yang banyak digemari. Tidak hanya di Indonesia, donat juga banyak digemari di penjuru dunia lain.

Donat merupakan kue yang khas. Kekhasan donat adalah kue ini bolong ditengahnya. Namun, jangan diragukan rasanya. Hmm…maknyoss…

Resep Donat Tanpa Telur Anti Gagal Rasa Lezat Bisa Untuk Jualan

Seperti kue pada umumnya. Bahan pembuatan donat juga menggunakan telur ayam. Telur ayam diolah sedemikian rupa hingga akhirnya menyatu dan membentuk cita rasa donat. Tapi tahukah Anda? Kita juga dapat membuat donat tanpa menggunakan bahan dasar telur. Dengan bahan lain selain telur, donat dapat kita buat dan dijamin pula rasanya tidak kalah dengan donat yang menggunakan telur. Anda berminat tahu resepnya? Simak tips membuat donat tanpa bahan dasar telur di bawah ini, antara lain :

Bahan Dasar Donat Tanpa Telur :
  • Tepung terigu dengan takaran sebanyak 250 gram
  • Ragi instan dengan takaran sebanyak 1 sendok teh
  • Gula pasir dengan takaran 2 sendok makan
  • Margarin dengan takaran 2 sendok makan
  • Air hangat sebanyak 200 mili liter


Cara Membuat Donat Tanpa Telur 
  • Campurkan 3 bahan menjadi satu, yakni air hangat, ragi instan dan gula pasir
  • Selama kurang lebih 10 menit diamkan dan pastikan memunculkan buih
  • Semua bahan dicampurkan, begitu pula campuran ragi
  • Aduklah hingga benar-benar merata
  • Tunggulah sekitar setengah jam.
  • Gunakan kain basah untuk menutup
  • Adonan dikempiskan, lalu dibentuk menyerupai donat.
  • Tunggu selama sekitar 10 menit
  • Nyalakan kompor, panaskan minyak. Gorenglah donat hingga warnanya menjadi kecoklatan (menandakan telah matang)
  • Angkat, taruh dalam wadah, Anda bisa menambahkan sesuatu di atasnya sesuai selera

Nah, itulah resep membuat donat tanpa telur yang sangat mudah untuk dipraktekkan. Bagaimana, apa anda berminat mencobanya? Silahkan ikuti petunjuk di atas dan rasakan nikmatnya makan donat tanpa telur.

Oh iya, olahan donat tanpa telur ini selain rasanya nikmat, juga cocok untuk jualan karena bahan – bahan yang diperlukan minim modal namun bisa menghasilkan untung banyak. Akhir kata, semoga artikel ini bermanfaat. Salam

0 Komentar untuk "Resep Donat Tanpa Telur Anti Gagal Bisa Untuk Jualan"