Pasang Alarm Remot Motor Vixion Merk BHT Biar Aman dan Keren

Dalam artikel kali ini saya ingin sedikit memberi tutorial cara pasang alarm remot motor khususnya di New Vixion. Alarm remot yang saya pasang ini merknya BHT seri C-008 yang kardus kemasannya bewarna pink. Merk BHT ini cukup terkenal dan banyak juga yang pakai, serta yang paling penting itu fiturnya lengkap seperti merk Vynix. Hanya saja tanpa dilengkapi baterai cadangan seperti Vynix, sehingga sumber listriknya hanya bergantung dari aki motor.

Saya sendiri memasang alarm remot tersebut karena motor sering ditinggal diparkiran, jadi buat antisipasi saja. Selain itu dengan memasang alarm remot motornya jadi terlihat keren seperti mobil / motor zaman sekarang yang setelah ditinggal ada bunyi cuit..cuitnya :D

Alarm remot motor ini saya beli dari toko online, adapun isi dari kardusnya yaitu modul alarm, buzzer (speaker alarm), 2 buah remot, kabel dan soketnya, busa double tape, dan buku petunjuk pemasangan. Adapun penampakannya seperti berikut ini.


Seperti dalam keterangan kardusnya yang memakai bahasa Inggris, alarm BHT ini memiliki fitur sebagai berikut :
  • Silent mode (Alarm aktif dengan kondisi sirine off)
  • Anti rampas (Dapat mematikan mesin dari jauh, jangkauan 50 – 100 meter)
  • Sensor getar (apabila tersenggol atau ada getaran maka sirine berbunyi)
  • Stater dari remot 
  • Searh mode (mencari motor kita ditempat parker maka sirine berbunyi)



Cara pasang alarm BHT di motor vixon

Sebelum menyambung perkabelan, alangkah baiknya kita tempatkan terlebih dahulu komponen utama alarm ini.  Adapun posisi penempatanya supaya rapi yaitu sebagai berikut :

(gambar menyusul)

  • Letakan modul alarm dalam wadah aki seperti berikut agar tidak memenuhi ruangan, tahu sendiri vixion bagasinya kecil :D
  • Pasang buzzer diposisi berikut, ikat pakai tali ties dan juga tempelkan double tape bawaannya agar semakin kuat.
  • Soket dari alarm melalui celah ini
  • Kabel antena



Nah sekarang tinggal menyusun kabel.
  • Kabel warna kuning : disambungkan ke bagian belakang  menuju soket sein kiri dan kanan
  • Kabel hitam : disambungkan ke negative aki
  • Kabel merah : disambungkan ke positif aki
  • Kabel abu : disambungkan ke kabel warna pink di soket pulser (fungsi kabel ini untuk mematikan mesin dari remot)
  • Kabel orange: disambungkan ke kabel warna merah di switch rem belakang (kabel ini fungsinya sebagai arus saat kunci kontak di On kan)
  • Kabel biru : di sambungkan ke bendik relay 3 kaki dan outputnya menuju bendik stater (kabel ini fungsinya untuk menghidupkan motor dari remot). Cara menyambung baca disini.



Nah itulah pemasangan alarm BHT di motor vixion, saya sendiri tidak mengaktifkan fitur stater motor dari alarm karena motor injeksi konon rawan rusak bagian ECU nya sehingga kabel warna biru yang disambung ke relay dan bendik stater pun tidak saya sambungkan.

0 Komentar untuk "Pasang Alarm Remot Motor Vixion Merk BHT Biar Aman dan Keren"